Senin, 15 Januari 2024

MATEMATIKA MATERI : BANGUN RUANG DAN TEMA 6 SUB TEMA 1 PB 1 & 2


Hari/tanggal  : Senin/ 15 Januari 2024 

Selamat Pagi,,,Tabik pun ,,,!!

Assalamualaikum.wr.wb.

Ayah Bunda dan  anak sholeh/sholeha bu Yulina.

Apa kabar hari ini? Semoga sehat semua dan dalam lindungan Allah SWT. Aamiin..... 

Sebelumnya Bu Guru mengucapakan terimakasih atas bimbingan ayah bunda selama semester 1 kemaren, semoga menjadi ibadah dan buat kesuksesan putra putri  kita dimasa yang akan datang semoga lebih baik lagi kedepannya ...aamiin. 

Alhamdulillah hari ini  kita mulai belajar lagi seperti biasa, Jangan lupa sebelum belajar kita mulai dengan membaca Basmalah dan berdo'a terlebih dahulu ya nak, mendengarkan tausiah,  tadarus dan shalat dhuha. 

Pada pelajaran hari ini kita akan belajar tentang Matematika Dan Tema 6 Subtema 1 pembelajaran 1 dan 2

MATERI : BANGUN RUANG

Tujuan Pembelajaran :

1.       Siswa bisa mengetahui ciri- ciri bangun ruang balok dan kubus

2.       Siswa bisa menentukan volume bangun  bangun ruang kubus dan balok

Bangun Ruang atau biasa disebut juga sebagai bangunan tiga dimensi merupakan jenis bangun yang memiliki ruang serta sisi-sisi yang membatasinya.

 

Berikut ini ada beberapa bangun ruang disertai dengan rumus mencari luas permukaan dan volumenya.

1.     Kubus

 

Sifat-sifat dari kubus adalah:

  1. Memiliki 6 sisi berbentuk persegi yang memiliki ukuran sama luas
  2. Memiliki 12 rusuk yang memiliki ukuran sama panjang
  3. Memiliki 8 titik sudut
  4. Memiliki 4 buah diagonal ruang
  5. Memiliki 12 buah diagonal bidang

Rumus  Volume Kubus

Volume = S X S X S
dengan s = rusuk kubus

Contoh soal 

Perhatikan gambar berikut !


Tentukan volume kubus di atas!


Penyelesaian:

Diketahui panjang sisi kubus = s = 9 cm

Volume kubus = s × s × s

                        = 9 × 9 × 9
                        = 729
Jadi, volume kubus di atas adalah 729 cm3.

2.     Balok

 

Sifat-sifat dari balok adalah:

1. Memiliki 6 sisi 

    Terdiri dari

 -  4 buah sisi dengan bentuk persegi panjang 

 -  2 buah sisi yang sama


2. Memiliki empat buah rusuk yang sama

3. Memiliki 4 buah diagonal ruang

4. Memiliki 12 buah diagonal bidang(sisi)

5. Memiliki 8 titik sudut 

6.  Memiliki 12 rusuk

 

 Rumus Volume Balok

P = Panjang, L = Lebar, T = Tinggi

Perhatikan gambar di bawah ini !

 Volume balok = P X  L X T

                        = 8 X 6 X 3

                        = 144 cm3

Jadi, volume balok di atas adalah  144 cm3

 

 

Tema 6 Sub Tema 1 PB 1 dan 2

Muatan Pelajaran : Bahasa Indonesia (KD 3.3, 4.3), IPA (KD 3.6, 4.6), SBdP (KD 3.2, 4.2)

Pembelajaran 1

Dalam kehidupan sehari – hari manusia tidak terlepas dari Kalor. Berbagai aktivitas manusia berhubungan dengan kalor dan energi panas. Tahukah kamu apa itu KALOR? Panas atau Kalor adalah energi yang berpindah akibat perbedaan suhu. Benda yang dapat menghasilkan energi panas disebut sumber energi panas.

Sumber energi panas terdiri dari :

1.      1. Matahari

2.      2. Api

3.      3. Listrik

4.      Gesekan antar dua benda

Dalam kehidupan sehari – hari kita dapat memperoleh banyak informasi dari berbagai media. Teks yang berisi penjelasan tentang berbagai peristiwa yang terjadi disekitar kita disebut teks ekplanasi. Untuk dapat memahami teks Eksplanasi dapat kita lakukan dengan cara berikut ini:

1.      1. Membaca isi keseluran teks

2.      2. Menentukan kata – kata kunci pada teks yang kamu anggap penting

3.      3. Menjawab pertanyaan – pertanyaan yang berkaitan dengan teks

4.      4. Membuat ringkasan

Berikut ini contohnya!

Pembelajaran 2

Pernahkah kamu membuat pertanyaan dari sebuah teks untuk mendapatkan informasi?

Informasi dari sebuah teks dapat kamu ketahui dengan membuat daftar pertanyaan terlebih dahulu yang berkaitan dengan teks.

Kata Tanya :

Ø  Apa untuk menanyakan benda, keadan atau peristiwa

Ø  Siapa untuk menanyakan seseorang 

Ø  Mengapa untuk menanyakan alasan 

Ø  Kapan untuk menanyakan waktu 

Ø  Dimana untuk menanyakan tempat 

Ø  Bagaimana untuk menanyakan suatu peristiwa

Berikut ini contohnya!

Perhatikan Gambar berikut ini!

 

Dalam kehidupan sehari – hari kita sering mengukur panas dengan sentuhan telapak tangan. Indera peraba akan mengirimkan informasi ke otak untuk memberi tahu bahwa sesuatu itu panas atau dingin. Indera peraba tidak dapat digunakan untuk mengukur derajat panas suatu benda. Besaran yang dapat menentukan panas disebut Suhu atau Temperatur. Satuan suhu yang digunakan di Indonesia adalah derajat Celcius (°C). Alat untuk mengukur suhu disebut termometer. Termometer memiliki beberapa jenis yaitu:

1.      Termometer air raksa

2.      Termometer digital

 

3.      Termometer infra merah      


Nah, bagaimana materi tadi sudah paham ya? Bu guru mau tanya apakah kalian masih ingat tentang tangga nada?

Jika di semester 1 kemarin kita telah mempelajari materi tangga nada diatonis mayor maka kita akan mengetahui bahwa tangga nada itu ada dua yaitu:

 

 

Contoh Lagu Pelog

 

Contoh Lagu Slendro

  


Tidak ada komentar:

Posting Komentar