Rabu, 27 Januari 2021

Matematika : Bangun Ruang Tabung

 

 

 Rabu, 27 Januari 2021

 Assalaamualaikum anak sholeh sholeha Bu Yulina,  bagaimana kabarnya di hari Rabu yang ceria ini semoga ananda semua dalam keadaan sehat dan tetap bersemangat aamiin.

Sebelum ananda belajar awali dengan berdoa dahulu.,simak tauziah,sholat dhuha dan membaca alquran.Setelah membaca materi ini silahkan ananda beri tanggapan dikolom  komentar  untuk melihat   keaktifan siswa.

Materi : Bangun Ruang Tabung

Tujuan Pembelajaran : 

1.Siswa dapat menyebutkan unsur – unsur tabung

2. Siswa dapat menentukan volume  bangun ruang tabung

Unsur – Unsur Tabung

Sisi tabung

Sisi tabung adalah bidang yang membentuk tabung. Sisi tabung terdiri dari dua buah lingkaran dan sebuah selimut.

Selimut Tabung

Selimut tabung adalah bidang yang menutupi bentuk tabung. Selimut tabung memiliki bentuk persegi panjang.

Diameter

Apabila salah satu alas atau tutup yang berbentuk lingkaran dipotong di tengah-tengah menjadi ukuran yang sama maka jarak potongan tersebut adalah diameter tabung.

Jari-jari

Jari-jari adalah setengah dari diameter tabung.

Tabung memiliki tiga parameter ukuran yang dapat dihitung yaitu keliling, luas dan volume.

 

Kita simak dulu Video ini ya nak !


https://youtu.be/4pPaPI59h1M 


Rumus Volume Tabung

V = π × r × r × t

atau 

V = π x r2 x t

V adalah volume tabung.

π adalah konstanta (22/7 atau 3,14 ).

r adalah panjang jari-jari alas. ( r=setengah diameter)

t adalah tinggi tabung

Contoh Soal

Sebuah tabung memiliki jari-jari dan tinggi masing-masing 15 cm dan 35 cm, maka hitunglah berapakah volume tabung tersebut?

Penyelesaian:

Dik:

r = 15 cm

t = 35 cm

Dit: Volume Tabung?

Jawab:

V = π x r² x t

V = 22/7 x 15² X 35

V = 24.750 cm³

Jadi, volume pada tabung tersebut adalah 24.750 cm³.

2. Berapakah Volume sebuah tabung yang mempunyai diameter 20 cm dan tinggi 30 cm? (jika diketahui nilai phi = 3,14)

Penyelesaian:

Dik:

Diameter = 20 cm

Tinggi = 30 cm

Phi = 3,14

Dit: Volume Tabung?

Jawab:

V = π x r² x t (Karena yang diketahui dalam soal adalah diameter, maka untuk mencari nilai jari-jari pada tabung tersebut adalah 1/2 dari diameter, maka 1/2 dari 20 adalah 10 cm)

V = 3,14 x 10² x 30

V = 3,14 x 100 x 30

V = 9.420 cm³

Jadi, volume pada tabung tersebut adalah 9.420 cm³.

Tugas

1. Sebuah kaleng roti berbentuk tabung berdiameter 28 cm dan tingginya 10 cm. Volume kaleng roti tersebut adalah .... cm³

2. Sebuah tabung memiliki jari - jari 21 cm dan tinggi 15 cm. Volume dari tabung tersebut adalah .... cm³.

3. Tabung adalah bangun ruang yang terbentuk dari 3 bidang sisi ,sebutkan bagian – bagian sisis tersebut

4. Sebuah toples berbentuk tabung dengan diameter 20 cm dan tingginya 20  cm. Volume ...


SELAMAT BELAJAR

 

 

6 komentar:

  1. Nama : Orlando Anabil Jaya
    Klas : 5B
    No absen : 28
    Ket : HADIR
    trimkasih materinya bu guru

    BalasHapus
  2. Nama : M.Faqih Nur Adli Lubis
    Kelas : 5B
    Terimakasih bu materinya hari ini.

    BalasHapus
  3. Assalamualaikum wr wb Nafisa Azka Nyla Putri kelas VB hadir

    BalasHapus
  4. Trimakasih anak soleh solekhah bu guru yang sudah absen

    BalasHapus
  5. Farras Syaddad fadli
    5B
    Hadir😊

    BalasHapus

TEMA 4 SUB TEMA 1 PB 5

  Hari/Tanggal     : Jumat, 01 Nopember 2024 Good morning my student.... Tabik pun ,,,!! Apa kabar anak sholeh sholehah bu Yulina, alhamdul...